Paula Verhoeven Kembali Ungkap Kerinduan Terhadap Anak-anak
Sabtu, 16 November 2024 – 05:31 WIB

Selebritas Paula Verhoeven. Foto: Instagram/paula_verhoeven
jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Paula Verhoeven jarang berkumpul dengan anak-anaknya di tengah proses perceraian dari Baim Wong.
Oleh sebab itu, dia mengaku sangat rindu kepada keduanya anaknya tersebut.
Melalui akun miliknya di Instagram, Paula Verhoeven mengunggah foto kenangan bersama buah hati saat tertidur di dalam mobil.
"Ingat momen ini ya sayang. Bertiga as always," ungkap Paula Verhoeven, Jumat (15/11).
Pada unggahan selanjutnya, perempuan berusia 37 tahun itu masih mengungkap rasa kangen terhadap buah hati.
Paula Verhoeven berharap bisa segera berkumpul lagi dengan anak-anaknya.
"Mama kangen sekali sama Kenzo. Semoga Allah mudahkan untuk kita kumpul lagi dan bobok lagi bertiga sama kakak ya sayang," tambahnya.
Selebritas Paula Verhoeven jarang berkumpul dengan anak-anaknya di tengah proses perceraian dari Baim Wong.
BERITA TERKAIT
- Babak Baru Polemik Baim Wong dengan Paula Verhoeven
- Paula Verhoeven Bongkar soal Dugaan KDRT Fisik dan Psikis oleh Baim Wong
- Viral Audio Obrolan Soal Dugaan Paula Selingkuh, Pihak Baim Wong Merespons Begini
- Respons Kubu Baim Wong soal Pihak Paula Verhoeven Ajukan Banding Putusan Cerai
- Begini Kondisi Baim Wong di Tengah Polemik dengan Paula Verhoeven
- Kondisi Terkini Paula Verhoeven Seusai Diterpa Berbagai Isu Miring