PDIP Tak Akan Tolak Kursi Menteri

PDIP Tak Akan Tolak Kursi Menteri
PDIP Tak Akan Tolak Kursi Menteri
JAKARTA - Hingga saat ini, PDIP masih belum bersikap apakah akan menjadi oposisi atau sebaliknya, bergabung dengan pemerintahan SBY. Partai berlambang kepala banteng ini menyerahkan sepenuhnya sikap politik PDIP kepada Megawati Soekarnoputri.

Ketua Dewan Pertimbangan Pusat (Deperpu) DPP PDIP, M Taufik Kiemas, menyatakan bahwa sampat saat ini Megawati belum menentukan sikapnya soal sikap politik PDIP terhadap pemerintahan SBY. “Belum ada, tapi kuncinya di Ibu Mega. Sampai sekarang belum bersikap. Ini dulu sikapnya nanti kemudian,” kata Taufik Kiemas kepada wartawan usai menhadiri acara syukuran di rumah dinas Ketua MK Moh Mahduf MD, Rabu (14/10).

Taufik menilai, pertanyaan seputar jatah kursi menteri bagi PDIP merupakan pertanyaan klasik. Ia menegaskan, kalaupun ada tawaran agar PDIP masuk kabinet tentunya berasal dari presiden SBY sendiri. “Tapi sampai sekarang belum ada. Ditawari kan lain sama dengan dikasih,” kata Taufik.

Lebih lanjut dikatakannya, jika PDIP diberikan kursi menteri oleh SBY, maka partainya tidak akan menolak. “Kalau dikasih, kita ambil, pemberian masa ditolak-tolak,” katanya sembari tersenyum.

JAKARTA - Hingga saat ini, PDIP masih belum bersikap apakah akan menjadi oposisi atau sebaliknya, bergabung dengan pemerintahan SBY. Partai berlambang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News