Pelatih Persija: Shin Tae Yong Seperti Badut

Pelatih Persija: Shin Tae Yong Seperti Badut
Pelatih Persija Thomas Doll. (ANTARA/Michael Siahaan)

jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Persija Thomas Doll menyebut pelatih tim nasional Indonesia Shin Tae Yong seperti badut.

Doll mengkritik Shin karena menolak berkomunikasi dengannya pada pertemuan virtual Persija dan timnas pada Selasa (7/2) dan menyebut Shin seperti badut lantaran tampil di sebuah iklan makanan.

"Saya tidak bisa menerima dia tidak hadir dalam diskusi itu. Timnas Indonesia diwakili asisten pelatih, sementara saya dan semua staf pelatih Persija ada di sana. Itu tidak menunjukkan rasa hormat," ujar Thomas Doll dikutip dari keterangan Persija yang diterima di Jakarta, Sabtu (11/2).

Menurut juru taktik asal Jerman itu, Shin Tae Yong semestinya datang karena pembicaraan lewat panggilan video itu mendiskusikan soal pemanggilan pemain ke timnas U-20.

Persija merupakan klub yang pemainnya paling banyak dipanggil Shin untuk pemusatan latihan (TC) timnas U-20, yaitu sembilan orang.

TC yang menjadi persiapan Piala Asia U-20 2023 itu berlangsung pada 1-28 Februari 2023 di Jakarta.

Hal tersebut membuat Persija merasa perlu memberikan opsi-opsi lain sebab beberapa dari pemain yang dipanggil tersebut dibutuhkan tim untuk bersaing di Liga 1 Indonesia 2022-2023.

"Seharusnya Shin hadir karena pembicaraan kami dengan pihak timnas Indonesia dilakukan sekitar pukul 13.00 WIB dan itu waktu makan siang, tidak ada latihan. Mungkin di Korea Selatan (negara asal Shin-red) hal seperti yang dilakukannya itu dapat bekerja dengan baik. Namun, di dunia, tidak," kata Thomas Doll.

Pelatih Persija Thomas Doll mengkritik pelatih tim nasional Indonesia Shin Tae Yong.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News