Pelindo Ajak Swasta Ambil Peran dalam Program TJSL di Lingkungan Pelabuhan

Pelindo Ajak Swasta Ambil Peran dalam Program TJSL di Lingkungan Pelabuhan
Rapat kolaborasi Pelindo dan perusahaan swasta di wilayah Pelabuhan Tanjung Priok. Foto: dok Pelindo

Direktur Eksekutif Forum TJSL BUMN Arimbawa menambahkan inisiatif diskusi ini dilakukan sesuai dengan arah baru kebijakan TJSL BUMN sehingga membuka peluang kolaborasi.

"Tidak hanya dengan BUMN lainnya, tetapi juga dengan perusahaan swasta," kata Arimbawa.

Pelindo berharap bisa mengadakan pertemuan lanjutan untuk membahas program-program secara lebih mendalam.

"Juga merumuskan kontribusi konkret dari kolaborasi antara BUMN dan perusahaan swasta dalam rangka menggerakkan program-program TJSL yang lebih bermanfaat bagi masyarakat dan lingkungan," ucap Arimbawa.

Pelindo berkomitmen untuk merealisasikan upaya kolaboratif ini, supaya tercipta dampak positif yang lebih besar bagi masyarakat sekitar melalui kerja sama antara BUMN dan perusahaan swasta.

"Dengan semangat TJSL sebagai panduan, pelaksanaan program-program yang tercipta diharapkan akan memberikan manfaat yang berkelanjutan bagi masyarakat dan lingkungan sekitar pelabuhan," kata Arimbawa.(mcr10/jpnn)

Pelindo membangun kolaborasi antara Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan perusahaan swasta di wilayah Pelabuhan Tanjung Priok.


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News