Pembela Ahlus Sunnah Menolak Minta Maaf Atas Pembubaran KKR

Pembela Ahlus Sunnah Menolak Minta Maaf Atas Pembubaran KKR
Anggota PAS berusaha menghentikan latihan paduan suara di Sabuga. Foto: twitter

Aksi anggota PAS itu terekam dalam sebuah video dan kini sudah beredar luas melalui internet.

Meski begitu, Roim tetap ngotot membantah ada tindakan intimidasi yang dilakukan pihaknya.

Dia mengklaim bahwa yang terjadi saat itu justru dari pihak panitia yang membubarkan sendiri jemaat di dalam gedung Sabuga. 

Panitia juga yang meminta turun personel paduan suara saat itu.

"Tidak benar kalau dinyatakan terjadi intimidasi, karena terbukti kami perwakilan ormas Islam bisa leluasa Salat Magrib, berdialog, dan menyaksikan staf panitia KKR membagi-bagikan konsumsi. Perwakilan kami bahkan bisa bertukar pikiran sambil tertawa," pungkasnya.

Pemerintah Kota Bandung sendiri sebelumnya sudah memutuskan tindakan massa PAS di Sabuga sebagai suatu pelanggaran. 

Karena itu, pihak PAS diwajibkan membuat surat pernyataan berisi permintaan maaf kepada penyelenggara KKR.

Jika perintah itu tidak dijalankan, maka Pemkot bakal melarang ormas tersebut melakukan kegiatan di wilayah Kota Bandung. (rmol/dil/jpnn)


BANDUNG - Ormas Pembela Ahlus Sunnah ogah menjalankan sanksi yang dijatuhkan Pemerintah Kota Bandung terkait inisiden pembubaran Kebaktian Kebugaran


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News