Pengalaman Lucinta Luna Dibayar Rp 50 Ribu dan Nasi Bungkus

jpnn.com, JAKARTA - Lucinta Luna mengaku pernah menjadi penonton bayaran di salah satu stasiun televisi.
Dia dibayar untuk menyaksikan acara yang dipandu oleh almarhum Olga Syahputra.
"Zaman dahulu itu gue pernah ketemu sama almarhum Olga. Waktu itu gue masih jadi penonton bayaran," kata Lucinta Luna saat berbincang dalam vlog milik Billy Syahputra di YouTube, Rabu (21/7).
Pemain film Bridezilla itu mengatakan cukup lama bekerja sebagai penonton bayaran.
Lucinta Luna berada di bawah koordinator penonton bayaran yaitu Ellly Sugigi.
"Penonton bayaranya Mpok Elly Sugigi," beber selebritas dengan nama lahir Muhammad Fatah itu.
Lucinta Luna menyebut waktu itu dirinya hanya dibayar puluhan ribu rupiah.
Akan tetapi, ia tetap senang menjalani pekerjaan sebagai penonton bayaran lantaran bisa melihat Olga Syahputra secara langsung.
Selebritas Lucinta Luna mengaku pernah dibayar hanya Rp 50 ribu dan nasi bungkus.
- Billy Syahputra Klarifikasi Kabar Akan Pindah ke Kota Asal Vika Kolesnaya
- Segera Nikahi Vika Kolesnaya, Billy Syahputra akan Pindah ke Belarusia?
- 3 Berita Artis Terheboh: Alasan Keluarga Pakai Baju Putih, Titiek Puspa Ingin Dimakamkan di Sini
- Ini Alasan Vika Kolesnaya Terima Lamaran Billy Syahputra
- Elly Sugigi Berkoar-Koar di Media, Lisa Mariana: Saksi Hidup
- 3 Berita Artis Terheboh: Titiek Puspa Wafat, Hubungan Ridwan Kamil dan Lisa Kembali Dibongkar