Penjualan Tiket Indonesia vs Filipina Sepi Lagi

Penjualan Tiket Indonesia vs Filipina Sepi Lagi
Penjualan Tiket Indonesia vs Filipina Sepi Lagi

jpnn.com - JAKARTA - Masyarakat Jakarta sepertinya belum menunjukkan antusiasnya terhadap Timnas Indonesia U-19. Hal itu terlihat dari kembali sepinya penjualan tiket pertandingan antara Timnas Indonesia U-19 vs Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan Jakarta, Kamis (10/10).

Dari pengamatan JPNN.COM di empat loket penjualan tiket, belum tampak antrean berarti. Di sekitar loket itu hanya ada beberapa orang yang kemungkinan adalah calo.

Loket penjualan tiket telah dibuka sejak pukul 09.00 WIB. Empat loket penjualan tiket yang disediakan panitia pelaksana terletak di Mesjid Al Bina, TVRI, Istora, dan Tennis Indoor Senayan.

Sepinya penonton juga terlihat saat pertandingan Indonesia vs Laos, Selasa (8/10). Hal itu terlihat dari banyaknya kursi kosong dan sepinya pengantre tiket.

Panitia Pelaksana (Panpel) bagian tiket, Eddy Prasetya mengungkapkan, animo penonton yang tinggi kemungkinan baru akan terlihat saat pertandingan terakhir antara Indonesia vs Korea Selatan. Dari 10 ribu tiket online yang telah terjual sebagian besar memesan pertandingan Korea Selatan vs Indonesia.

"Penonton paling banyak memesan untuk pertandingan melawan Korsel," kata Eddy.

Sepinya penonton cukup mengecewakan skuat Timnas Indonesia U-19. Pelatih Indra Sjafri dalam beberapa kesempatan menyatakan harapannya agar penonton lebih banyak datang ke stadion.

"Kami harapkan dukungan lebih besar karena itu berpengaruh kepada pemain," ungkapnya. (abu/jpnn)


Berita Selanjutnya:
Kartu Truf dari Alor

JAKARTA - Masyarakat Jakarta sepertinya belum menunjukkan antusiasnya terhadap Timnas Indonesia U-19. Hal itu terlihat dari kembali sepinya penjualan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News