Perbanyak Transmigran ke Linuang Kayam
jpnn.com - TANA TIDUNG – Batas wilayah di Linuang Kayam yang dipersoalkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tana Tidung dan Pemkab Nunukan hingga kini belum ada titik temunya. Namun demikian, hal tersebut bukan menjadi alasan Pemkab Tana Tidung untuk tidak melanjutkan program pembangunan di wilayah tersebut.
Misalnya terkait program transmigrasi, tetap dilanjutnya. Pekan depan, 10 kepala keluarga transmigran akan dikirim ke Linuang Kayam. Sebelumnya, Pemkab Tana Tidung juga telah menempatkan 35 KK transmigran di lokasi tersebut. Keseluruhannya adalah transmigran lokal. Ke depan, jumlah transmigran yang akan ditempatkan di daerah tersebut diharapkan dapat bertambah.
"Saat ini, kami sudah memberikan pelatihan dan pembekalan kepada mereka. Kalau tidak ada halangan minggu depan kami sudah bisa mengirimkannya ke lokasi," ujar Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) KTT, Abdul Rauf, Jumat (15/5).
Mantan Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Tana Tidung itu memastikan, demi suksesnya program Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi itu, pemerintah daerah juga melibatkan aparat desa dan tokoh setempat.
"Program transmigrasi bisa mendorong percepatan pembangunan di Tana Tidung ini agar cepat berkembang dan menjadi transmigran yang mandiri ” pungkasnya.(*/ewy)
TANA TIDUNG – Batas wilayah di Linuang Kayam yang dipersoalkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tana Tidung dan Pemkab Nunukan hingga kini belum
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Miras Masuk Lapas Bukittinggi, Puluhan Napi Keracunan, 1 Orang Tewas
- Camat Jagakarsa Beri Peringatan untuk Gerai Miras di Kartika One, Begini Kalimatnya
- Ketua Dekranasda Sumsel Feby Deru Matangkan Persiapan Swarna Songket Nusantara di Palembang
- Saksi Kasus Kematian Mahasiswa UKI Beberkan Fakta Baru, Kok, Beda dengan Polisi
- Polres Siak Lakukan PAM Humanis, Aksi Buruh di Minas Berjalan Kondusif
- Peserta JKN Dirawat di RSUP Dr Kariadi Capai 86 Persen, Tiap Hari 2.000 Pasien