Perluas Jangkauan, Bengkel Khusus Motor Matik Ini Hadir di Pamulang

Perluas Jangkauan, Bengkel Khusus Motor Matik Ini Hadir di Pamulang
Bengkel khusus matik Art N Speed membuka outlet baru di kawasan Pamulang, Tangerang Selatan pada Rabu (30/4). Foto: Dedi Sofian

Art N Speed Pamulang hadir dengan fasilitas lengkap untuk kenyamanan, di antaranya tersedia 5 pit service untuk pengerjaan motor, mesin dynotest, dan layanan remaps

Bengkel itu juga tersedia tempat makan dan minum dengan menu beragam, ruang tunggu, serta toilet hingga musalah.

Art N Speed juga menawarkan tiga jenis paket membership, yakni Silver, Gold, dan Platinum.

Masing-masing paket memiliki tingkat diskon dan fasilitas yang berbeda.

Masa berlaku keanggotaan selama 1 tahun dengan pembayaran satu kali di awal.

Tidak hanya Pamulang, Nancy juga akan membuka outlet baru di sejumlah daerah.

Namun, kata dia, dalam waktu Art N Speed akan buka di Bandung, Jawa Barat.

“Kami masih akan membuka outlet di beberapa kota kota lainnya, jadi tunggu saja," pungkas Nancy. (ddy/jpnn)


Bengkel khusus matik Art N Speed membuka outlet baru di kawasan Pamulang, Tangerang Selatan pada Rabu (30/4).


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News