Peserta Tour De Linggarjati Lewati Objek Wisata di Kuningan

Peserta Tour De Linggarjati Lewati Objek Wisata di Kuningan
Tour de Linggarjati (TdL) 2017. Foto: kuningankab.go.id

jpnn.com, JAKARTA - Event balap sepeda berbalut pariwisata Tour de Linggarjati (TdL) 2017 siap digelar.

Sedikitnya 200 peserta dari dalam dan luar negeri siap adu cepat, dalam event sport tourism tratrbertaraf internasional yang siap masuk kalender Union Cycliste Internationale (UCI).

Acara digelar pada 1-3 Desember mendatang di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.

“Peserta yang daftar dari negara Singapura, Thailand, Filipina, dan Malaysia serta tuan rumah Indonesia. TdL yang sudah digelar ketiga kalinya ini, juga akan dipersiapkan menuju internasional seperti Tour de Singkarak yang sudah go international,” kata Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara Kementerian Pariwisata Esthy Reko Astuti, seusai launching dan Jumpa Pers TdL 2017 di Gedung Sapta Pesona Jakarta, Kamis (9/11).

Esthy menjabarkan, penyelenggaraan event wisata olahraga TdL 2017 merupakan salah satu upaya yang efektif untuk mempromosikan dan meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kabupaten Kuningan sekaligus meningkatkan perekonomian masyarakat setempat.

"Selama berlangsung TdL 2017 ditargetkan sebanyak 500 wisatawan nusantara (wisnus) dan 150 wisatawan mancanegara (wisman) akan berkunjung dengan total pengeluaran lebih dari Rp2 miliar yang langsung dibelanjakan di tingkat masyarakat," kata Esthy Reko Astuti.

Ajang wisata olahraga, kata Esthy Reko Astuti, mempunyai ikutan langsung berupa peningkatan ekonomi serta promosi berupa news value yang dampaknya akan mendorong peningkatan kunjungan wisatawan. Tahun lalu jumlah kunjungan wisatawan ke Kabupaten Kuningan mencapai 3 juta orang dengan pengeluaran sebesar Rp2,4 triliun.

"Peningkatan kunjungan wisatawan ini tentunya tidak lepas dari semakin membaiknya unsur 3 A (Atraksi Amenitas, dan Aksesibilitas)," katanya.

Event balap sepeda berbalut pariwisata Tour de Linggarjati (TdL) 2017 siap digelar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News