PLN Matikan 1.624 Gardu
Minggu, 20 Januari 2013 – 04:40 WIB

PLN Matikan 1.624 Gardu
Baca Juga:
Meski begitu, dia memastikan beberapa unit PLTGU saat ini masih beroperasi dengan total daya sekitar 750 megawatt (MW) untuk memasok bagian utara Jakarta. Di samping PLTGU Muarakarang, beberapa gardu listrik di Jakarta terpaksa dipadamkan karena tergenang air atau area yang listriknya dipasok oleh gardu tersebut terendam. "Pemadaman tersebut pada dasarnya untuk menjaga keselamatan warga," katanya.
Di samping itu, warga yang daerahnya tergenang banjir diharapkan segera mematikan listrik dengan cara menurunkan posisi mini circuit breaker (MCB) atau sekering di meteran. "Demi keselamatan dan keamanan. Pastikan sekering tersebut dalam posisi off. Matikan juga semua peralatan listrik dengan mencabut kabel dari stop kontak," sarannya.
Hal lain yang perlu diketahui masyarakat, kata Adnyana, setelah banjir surut dan keadaan aman, diperlukan waktu untuk membersihkan, mengeringkan, dan menguji gardu listrik yang dipadamkan. "Untuk itu, kami mohon pengertian masyarakat bila nanti listrik tidak langsung menyala. Diperlukan waktu untuk memastikan gardu tersebut aman sebelum dinyalakan," jelasnya. (wir/c2/nw)
JAKARTA--Meski genangan air di beberapa kawasan mulai surut, PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) belum berani menghidupkan listriknya. Bahkan, jumlah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- PLN IP Gandeng Mitra International Untuk Pembiayaan Proyek PLTS Terapung Saguling
- HIS Meraih The Best Corporate Emission Reduction Transparency Award 2025
- Pertumbuhan Industri Daur Ulang Baterai Menjanjikan, Ekosistem EV Makin Lengkap
- Bank Raya Dukung Komunitas Pelaku Usaha Go Digital dengan Raya App
- Sistem Proteksi Listrik Nasional Dinilai Lebih Baik dari Eropa
- Layanan Transfer Antar-Bank via RTOL melalui JakOne Mobile Bank DKI Telah Normal