PLN-Pertamina Sepakati Harga Solar, Dahlan: Terimakasih Menteri ESDM

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan mengucapkan terimakasih pada Menteri ESDM Jero Wacik. Ucapan terimakasih itu diberikan Dahlan, menyusul kesepakatan harga jual beli solar antara Pertamina dengan PLN yang sempat berseteru.
"Itu urusan ESDM, Menteri ESDM sudah menyelesaikan dan saya berterima kasih. Urusan solar yang menyangkut subsidi, itu kaitannya lebih pada ke Kementerian ESDM," ungkap Dahlan usai menggelar Rapim BUMN di Kantor Asuransi Jiwa Sraya di Jalan Juanda, Jakarta, Kamis (14/8).
Kerena alasan itulah, mantan Dirut PLN ini ogah ikut campur terlampau jauh. Mengingat urusan itu lebih pada kewenangan Kementerian ESDM.
"Pertamina dan PLN, saya nggak ikut, karena menteri ESDM sudah menyelesaikan dan saya tidak turun tangan karena menteri ESDM sudah turun tangan," tegas mantan Ketua PWI Surabaya itu.
Seperti diketahui, PLN bersama Pertamina akhirnya telah sepakat menyoal harga jual beli solar. Kesepakatan itu didapat setelah kemarin kedua BUMN itu melibatkan Kementerian Keuangan. Hanya saja berapa harga yang sudah disepakati, keduanya enggan membeberkan.
"Soal harga, itu urusan teknislah. Pokoknya sudah bersepakat (PLN-Pertamina)," ucap Hanung di Gedung Kementerian Keuangan, Jakarta, Rabu (13/8).
Di tempat yang sama, Direktur Utama PT PLN, Nur Pamudji juga enggan mengungkapkan berapa jumlah harga dan kuota yang sudah ditentukan bersama Pertamina. "Kita tidak ngomong kuota, kita hanya membicarakan supaya persoalan-persoalan yang mengganjal antara Pertamina dan PLN diselesaikan dan selesai semuanya," papar Nur. (chi/jpnn)
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan mengucapkan terimakasih pada Menteri ESDM Jero Wacik. Ucapan terimakasih itu diberikan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Utamakan Keselamatan, KAI Raih 2 Penghargaan di Ajang WISCA 2025
- Maksimalkan Pasar Ekspor, SIG Kebut Proyek Dermaga & Fasilitas Produksi di Tuban
- Perkuat Budaya Keselamatan Berkelanjutan, KAI Raih Penghargaan di WISCA 2025
- Ketum HIPPI Jaksel Apresiasi Langkah Berani BI Perluas Ekspansi QRIS Lintas Negara
- Siap Tingkatkan Ekraf, Gempar Targetkan Sulut Jadi Pintu Gerbang Asia Pasifik
- Bank Mandiri Catat Transaksi Digital Makin Meningkat