Polda Jateng Terapkan Strategi Aglomerasi Dalam Mengelola Arus Mudik & Balik Lebaran 2025

Selain strategi aglomerasi, Polda Jateng juga menyiapkan langkah-langkah antisipasi di jalur arteri, khususnya dari Pejagan hingga Ajibarang.
"Kami akan melakukan analisis berdasarkan traffic accounting, volume per kapasitas, dan tingkat kepadatan arus. Jika terjadi peningkatan signifikan, kami akan menerapkan rekayasa lalu lintas seperti contra flow dan one way parsial secara lokal," ujarnya.
Jika lonjakan arus di Pejagan tak terhindarkan, koordinasi dengan Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) juga telah disiapkan. Salah satu alternatifnya adalah mengalihkan kendaraan menuju selatan melalui Exit Tol Pemalang, kemudian diarahkan ke Randudongkal hingga ke wilayah Banyumas.
Setelah menyelesaikan pengecekan di Pejagan, Polda Jateng melanjutkan asistensi ke jalur Dermoleng, Pasar Linggapura, hingga perbatasan Banyumas. Langkah ini dilakukan guna memastikan kesiapan jalur mudik dan mengantisipasi potensi titik kemacetan di jalur non-tol.(wsn/jpnn)
Inilah jurus yang dikeluarkan Polda Jateng untuk mengatur arus mudik, dan balik Lebaran 2025.
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Wisnu Indra Kusuma
- Polisi Temukan Fakta Mencengangkan saat Geledah Rumah Predator Seksual di Jepara
- Geledah Rumah Predator Seksual di Jepara, Polda Jateng Sita Baju hingga Alat Kontrasepsi
- Segera Disidang, 3 Tersangka Kasus Perundungan Dokter Aulia Belum Ditahan
- Ini Tampang Predator Seksual di Jepara, 31 Anak Jadi Korban
- Propam Pastikan 1.205 Personel Polda Jateng Bebas Narkoba dan Judol
- Kakorlantas Polri Apresiasi Upaya Polda Riau Jaga Keamanan Lewat Operasi Ketupat