Polisi Australia Barat Tangkap Orang Sambil Dipukuli

Polisi Australia Barat Tangkap Orang Sambil Dipukuli
Polisi Australia Barat Tangkap Orang Sambil Dipukuli

"Wells dalam kondisi mabuk dan jelas menyulitkan, tapi pemicu insiden ini yaitu upaya merebut rokoknya. Sebelum itu dia tak menunjukkan sikap agresif berlebihan," katanya.

Polisi Australia Barat Tangkap Orang Sambil Dipukuli Photo: Kejadiannya bermula saat seorang pria menyalakan rokok ketika ditanyai petugas. (Supplied)

Laporan Komisi CCC menyoroti inkonsistensi antara pernyataan saksi dari pihak kepolisian dan isi rekaman CCTV.

Misalnya, kesaksian yang disampaikan Sersan Trenberth bahwa Wells "agresif" dan menaruh "dendam" terhadap polisi.

"Rekaman CCTV tidak mendukung keterangan Sersan Trenberth bahwa Wells menunjukkan perilaku agresif terhadap petugas," kata CCC.

Laporan itu juga menyoroti perlakuan yang dialami Wells setelah dia dibawa ke sel Kantor Polisi Fremantle.

Disebutkan, Wells diborgol lebih dari satu jam dan saat memprotes perlakuan yang dialaminya, dia diberitahu:

"Kamu yang menendang kepalaku dan kepala polisi yang lain. Jadi kami memukulimu."

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News