Politikus PKS Slamet Salurkan Sapi untuk Peternak di Sukabumi

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi IV DPR RI Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (F-PKS) drh slamet menyalurkan bantuan sapi kepada peternak di wilayah Cimenteng Kabupaten Sukabumi.
Slamet mengatakan, bantuan ini berasal dari Kementerian Pertanian ini. Dia berharap bantuan tersebut dapat meningkatkan produksi pupuk organik oleh para peternak di Sukabumi. Penyaluran bantuan ini juga merupakan bagian dari kegiatan reses Slamet.
“Saya apresiasi karena bagus, tinggal pengawalan dan pendampingan dari penerima/peternak. Tujuannya kan ingin mengembalikan pupuk organik," kata Slamet, Rabu (30/12/2020).
Slamet menyatakan siap membantu proses pengawalan dan pendampingan bantuan ini, sehingga dapat benar-benar meningkatkan kesejahteraan peternak dari penjualan pupuk organik yang dihasilkan.
“Mulai proses pemeliharaan, pembuatan pupuk, hingga penjualan akan kita dampingi. Sehingga produk ini bisa berjalan,” ucapnya.
Slamet mengungkapkan, masalah dalam bantuan terkadang datang dari proses pelaksanaannya. Oleh karena itu ia berkomitmen untuk mengawal dan mendampingi para peternak.
“Nanti kita bekerjasama dengan perusahaan yang bergerak di agribisnis dan pemerintah daerah," tambahnya.(fri/jpnn)
Politikus PKS Slamet berharap bantuan tersebut dapat meningkatkan produksi pupuk organik oleh para peternak di Sukabumi.
Redaktur & Reporter : Friederich
- Minta Kepastian Hukum Bagi Buruh, Sahroni: Upah Dibayarkan, Jangan Ada Ijazah Ditahan
- Bersama Koalisi Pemerintah, PKS Makin Kukuh Melayani & Membela Rakyat
- Kunker ke Kepulauan Riau, BAM DPR Berjanji Serap Aspirasi Warga Rempang
- Ketua Komisi II DPR Sebut Kemandirian Fiskal Banten Tertinggi di Indonesia pada 2024
- Rempang Eco City Tak Masuk Daftar PSN Era Prabowo, Rieke Girang
- Momen KSAL Minta Tunggakan BBM TNI AL Rp 2,25 T ke Pertamina Diputihkan