Porsche Bakal Recall Taycan yang Bermasalah di ECU

Porsche Bakal Recall Taycan yang Bermasalah di ECU
Porsche Taycan. Foto: Porsche

jpnn.com - Porsche bakal mengumumkan kampanye penarikan kembali (recall) untuk model Taycan yang bermasalah di perangkat lunak.

Kerusakan pada ECU (electronic control unit) yang tiba-tiba masuk ke mode darurat.

Penarikan sendiri menunggu dan mengikuti penyelidikan tim Administrasi Keselamatan Lalu Lintas Jalan Raya Nasional (NHTSA) pada Mei lalu atas adanya laporan kendaraan yang kehilangan daya secara tiba-tiba.

Investigasi NHTSA menunjukkan bahwa Taycan bisa kehilangan tenaga "saat bergerak, dengan kecepatan berapa pun tanpa peringatan kepada pengemudi."

Regulator keselamatan mengatakan bahwa terdapat 12.146 kendaraan terlibat dalam penyelidikan.

Meski Porsche membantah bahwa mereka belum benar-benar menjual banyak Taycan di AS pada saat itu.

Namun, seorang juru bicara mengkonfirmasi bahwa pembuat mobil sedang menyelidiki masalah tersebut.

"Kami sudah menangani masalah ini dan berharap dapat menjawab pertanyaan NHTSA dan segera menyelesaikan masalah yang mendasarinya, jika ada yang dikonfirmasi," kata seorang juru bicara.

Porsche bakal mengumumkan kampanye penarikan kembali (recall) untuk model Taycan yang bermasalah di perangkat lunak.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News