PPPK 2023, Pemprov Kalbar Merekrut 5.446 Guru

PPPK 2023, Pemprov Kalbar Merekrut 5.446 Guru
Penjabat Gubernur Kalimantan Barat Harisson didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat Rita Hastarita meninjau SMA Negeri 1 Putussibau, di Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Kamis (12/10/2023). ANTARA (Teofilusianto Timotius)

"Ada juga rehab gedung sekolah di Kapuas Hulu, artinya, kami berupaya memenuhi sarana dan prasarana akses pendidikan," ucapnya.

Dari sisi kompetensi guru, kata dia, setiap tiga bulan sekali diberikan anggaran dalam bentuk beasiswa kepada masing-masing sekolah. 

Semua guru, lanjutnya, harus ada pelatihan agar dapat meningkatkan kompetensi, sehingga kualitas anak didik juga meningkat.

"Yang jelas kami komitmen untuk memajukan kualitas pendidikan di Kalbar," kata Rita.

Sementara, Harisson mengatakan Pemprov Kalbar terus berupaya meningkatkan sarana dan prasarana untuk mempermudah akses pendidikan.

Selain sarana dan prasarana, upaya meningkatkan mutu pendidikan juga dilakukan dengan pemenuhan kebutuhan tenaga pendidikan melalui rekrutmen PPPK 2023.

"Kami tetap memperhatikan kualitas pendidikan termasuk pemerataan pembangunan sarana dan prasarana," kata Harisson. (antara/jpnn)

Pemprov Kalbar merekrut 5.446 guru PPPK 2023. PPPK guru itu nantinya akan ditempatkan di 14 kabupaten/kota di Provinsi Kalbar.


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News