Praka Zubaidi dan Serda Sudirno Dijenguk Panglima TNI

Praka Zubaidi mengalami luka tembak di bagian wajah, tepatnya hidung sebelah kanan dan menembus bibir atas sebelah kiri. Akibatnya, mata sebelah kanan Zubaidi mengalami kebutaan.
Sementara itu, Sersan Dua Sudirno mengalami luka tembak pada bagian siku sebelah kanan.
Keduanya saat ini terus menjalani perawatan intensif di RSPAD Gatot Soebroto.
Sama halnya dengan Praka Zubaidi, Andika juga akan memindahkan Serda Sudirno ke tempat yang lebih dekat dengan keluarganya.
"Boleh bicara dengan istri mau pindah ke mana dan nanti beritahu saya mau pindah ke mana," ujar Andika.
?Terakhir, panglima menegaskan perawatan bagi kedua prajurit tersebut dilakukan oleh dokter spesialis dengan maksimal, mulai dari tindakan operasi hingga rehabilitasi medis di RSPAD Gatot Soebroto. (antara/jpnn)
Praka Zubaidi mengalami kebutaan, sedangkan Serda Sudirno tertembak pada bagian siku di Distrik Ilaga, Papua. Panglima TNI menjenguk keduanya.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Momen Prabowo Singgung Kapolri-Panglima TNI: Wah, Alamat Enggak Diganti Nih!
- Dukungan PT Advance Medicare Corpora Wujudkan Pelayanan Medis THT di Sorong
- Wakil Panglima TNI Berpangkat Bintang 4, Jenderal Agus: Kandidat Sudah Disiapkan
- Menhan Sjafrie Mengusulkan Tunjangan Operasi Prajurit TNI Naik 75 Persen
- Rakit Bom Mortil Bekas Peninggalan Perang Dunia ke II, Nelayan Tewas Mengenaskan
- 5 Berita Terpopuler: Perkembangan Terbaru RPP Manajemen ASN, Masih Misterius, Ada Kata Insyaallah