Program Enduro Sahabat Santri Dorong Jiwa Entrepreneurship di Masa Pandemi

Program Enduro Sahabat Santri Dorong Jiwa Entrepreneurship di Masa Pandemi
PT Pertamina Lubricants (PTPL) meluncurkan program Enduro Sahabat Santri (ESS) di Pesantren Majelis Ilmu Rahmatan Lil'Alamin, Cibubur, Jakarta Timur. Foto: Pertamina

Enduro Sahabat Santri merupakan inovasi yang dapat mendorong perluasan kesempatan kerja dan bangkitnya perekonomian Nasional.

Dia juga mengatakan program tersebut merupakan salah satu program terobosan dari industri di bidang pemberdayaan masyarakat yang mendukung kemandirian masyarakat di tengah kondisi pandemi Covid-19.

"Program ini perlu terus dilanjutkan untuk dapat memberikan dampak yang signifikan kepada masyarakat khususnya para santri dan alumni santri. Sukses selalu untuk PTPL, program Enduro Sahabat Santri, mari berkarya tanpa batas.”

Salah satu santri dan peserta, Bagus menyampaikan kesan dan pesannya terhadap kegiatan ini.

“Saya mengikuti program ini karena saya ingin meningkatkan kemampuan saya dalam bidang mekanik dan mempersiapkan diri saya di tahun 2030 dengan skill mekanik dan entrepreneur yang mumpuni. Saya ingin sekali mendalami tentang teknik perbengkelan roda dua dan menjadi entrepreneur yang suskes dalam bidang perbengkelan ke depannya," katanya.

Di samping itu, Pembina bengkel santri Ustadzah Alvi turut mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kontribusi dan komitmen PTPL untuk membantu santri dalam mencapai mimpinya untuk dapat menjadi entrepreneur di bidang bengkel motor otomotif roda dua.

Uztadzah menambahkan bengkel santri yang dulunya kurang memadai dan fasilitas yang terbatas kini sudah lebih bagus dengan dibantu branding oleh PTPL dan difasilitasi dengan bantuan toolkits dan paket pelumas.

"Semoga kerja sama ini dapat terus berlanjut kedepannya dan para santri sukses menjadi entrepreneur muda dalam bidang perbengkelan roda dua dan membantu berkontribusi untuk mengurangi pengangguran di Indonesia," ungkap Alvi.

PT Pertamina Lubricants (PTPL) meluncurkan program Enduro Sahabat Santri (ESS) di Pesantren Majelis Ilmu Rahmatan Lil'Alamin, Cibubur, Jakarta Timur

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News