Proliga 2024: Duet Rusia-AS Bawa Popsivo Polwan Pukul Gresik Petrokimia

Proliga 2024: Duet Rusia-AS Bawa Popsivo Polwan Pukul Gresik Petrokimia
Pemain asing Popsivo Polwan, Irina Voronkova (Rusia) saat berlaga pada ajang Proliga 2024 seri Yogyakarta di GOR Amongrogo, Jumat (26/4). Foto: Dokumetnasi Proliga

jpnn.com - Tim voli putri Jakarta Popsivo Polwan mengawali Proliga 2024 dengan apik seusai mengalahkan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.

Dalam laga yang digelar di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Jumat (26/4/2024), Amalia Fajrina Nabila dan kolega menang dengan skor 3-1 (29-27, 25-18, 23-25, 25-18).

Duet pemain asing JPP, Irina Voronkova (Rusia) dan Madison Rishel (Amerika Serikat) menjadi momok bagi tim asal kota Pudak.

Serangan yang dibangun keduanya tidak mampu dibendung Mediol Stiovany Yoku dan kolega.

Alhasil, tim milik Kepolisian RI itu mampu meraih kemenangan perdananya di Proliga 2024.

Kemenangan ini disambut positif oleh Pelatih JPP, Lardi. Manajer asal Jawa Timur itu puas dengan performa dua pemain asingnya.

Kehadiran Irina dan Madison membuat beberapa pemain lokal, seperti Arsela Nuari Purnama, Annisa Siti Rahmawati, sampai Zahwa Aliah Jasmine percaya diri di lapangan.

Diharapkan kedua pemain impor itu bisa terus memberikan dampak positif bagi tim sepanjang kompetisi voli tertinggi Tanah Air.

Jakarta Popsivo Polwan mengawali Proliga 2024 dengan apik seusai menang melawan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia, Jumat (26/4)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News