PT LIB Gelar Workshop dan Simulasi Pengamanan Laga, Ini Jadwalnya

jpnn.com, JAKARTA - PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) sedang menggelar workshop dan sosialisasi peraturan pengamanan penyelenggaraan pertandingan di Jakarta hingga hari ini, Jumat (25/11).
Rencananya, workshop juga akan dilanjutkan dengan praktik di lapangan.
"Workshop ini kami selenggarakan untuk menyelaraskan poin-poin, terutama dari sisi pengamanan pertandingan," kata Direktur Utama PT LIB Ferry Paulus.
Perwakilan dari 18 klub Liga 1 2022/2023 ambil bagian dalam workshop tersebut. Mereka terdiri dari unsur ketua panitia pelaksana (panpel), media officer, medical officer, security officer, sampai general coordinator.
Praktik di lapangan itu berupa simulasi pertandingan.
Rencananya, simulasi itu digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan pada hari ini.
"Praktik simulasi pengamanan pertandingan juag dilakukan untuk memunculkan terobosan-terobosan yang perlu dilakukan jika terdapat masalah di stadion," terangnya.
Karena itu, ada perwakilan Polri juga yang hadir dalam workshop tersebut.
Workshop dan simulasi pengamanan pertandingan digelar oleh PT LIB untuk 18 Klub Liga 1, ini jadwal simulasi di SUGBK
- Taklukkan Persik, Borneo FC Meramaikan Persaingan Papan Atas
- Soal Liga 2 Lanjut 24 Februari 2023, Manajer Persipura Minta PT LIB Konsisten
- Gol Adam Alis dan Bustos Bawa Borneo FC Taklukkan Persik 2-0
- Egy Maulana Vikri Pulang Kampung, Gabung Dewa United
- Pelatih Madura United FC Mengajukan Pengunduran Diri, Ini Sebabnya
- Pernyataan Aidil Sharin Sahak Setelah Persikabo Ditaklukkan Persija