PT LIB Pastikan Telah Dapat Dukungan dari Polri untuk Gelar Kompetisi di Tengah Pandemi

PT LIB Pastikan Telah Dapat Dukungan dari Polri untuk Gelar Kompetisi di Tengah Pandemi
Jajaran PT LIB bersama Asops Polri Irjen Pol Imam Sugianto. Foto: PT LIB

jpnn.com, JAKARTA - PT Liga Indonesia Baru (LIB) mengatakan telah mendapat dukungan penuh dari kepolisian untuk menggelar kompetisi lanjutan Liga 1 2020 dan Liga 2 2020.

Kepastian itu didapatkan setelah PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi melakukan audiensi dengan Asisten Kapolri Bidang Operasi atau Asops Kapolri Irjen. Pol. Imam Sugianto di Mabes Polri, Selasa (22/9).

Dalam audiensi tersebut, dari pihak PT LIB diwakili Direktur Utama Akhmad Hadian Lukitadan Direktur operasional Sudjarno.

Usia pertemuan, Sudjarno menginformasikan tentang rencana pelaksanaan Liga 1 2020 dan Liga 2 2020 secara keseluruhan.

Dia juga memaparkan tentang dukungan dari pemerintah lewat Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) sampai dengan kesiapan venue di masing-masing tempat pertandingan.

"Kami sangat berharap ada dukungan langsung dari Asops Kapolri. Bagaimana pun, Polri menjadi bagian yang tak terpisahkan dan menjadi aspek penting di perhelatan kompetisi Liga 1 dan Liga 2 2020," kata Sudjarno di situs PT LIB.

"Secara detail kami juga menginformasikan telah menggelar medical workshop pada pekan lalu. Nantinya materi dalam medical workshop tersebut akan menjadi acuan berbagai pihak ketika menggelar atau melakoni pertandingan sepak bola profesional," imbunya.

Pemaparan dari PT LIB itu disambut positif Imam Sugianto. Dia juga menilai paparan meyeluruh yang disampaikan oleh perwakilan PT LIB dengan sikap yang positif.

PT Liga Indonesia Baru (LIB) mengatakan telah mendapat dukungan penuh dari kepolisian untuk menggelar kompetisi lanjutan Liga 1 2020 dan Liga 2 2020.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News