Puan Berharap KTT G20 di Bali Memperkecil Perbedaan Antarnegara Lewat Dialog

Puan Berharap KTT G20 di Bali Memperkecil Perbedaan Antarnegara Lewat Dialog
Ketua DPR RI Puan Maharani. Foto: Humas DPR RI

“DPR RI optimistis semua unsur keamanan yang terlibat dalam pengamanan KTT G20, seperti TNI dan Polri, bersiaga penuh untuk memastikan segalanya berjalan baik,” kata cucu Proklamator RI Bung Karno tersebut.

“KTT G20 menjadi pertaruhan bagi bangsa Indonesia karena semua dunia melihat Indonesia sehingga gangguan keamanan sekecil apa pun harus diantisipasi,” lanjut Puan.

Terlepas dari itu, DPR mengapresiasi Pemerintah atas berbagai persiapan maksimal dalam perhelatan puncak KTT G20 di Bali.

Meski beberapa pimpinan negara tidak hadir, Puan yakin Pemerintah sudah melakukan upaya komunikasi terbaik.

“Patut diapresiasi atas seluruh kerja keras Pemerintah untuk penyelenggaraan KTT G20. Indonesia juga mampu mengendalikan dinamika di tengah berbagai isu menjelang perhelatan puncak acara G20. Indonesia telah memperlihatkan kemampuan diplomasi yang baik,” terangnya.

Puan lantas menyoroti sejumlah kesepakatan yang berhasil dicapai di bidang kesehatan, dekarbonisasi, dan restorasi mangrove dalam rangkaian KTT G20.

Dia mengatakan semua kesepakatan itu menjadi prestasi presidensi Indonesia.

“Sebagai tuan rumah yang baik dan bertanggung jawab, kita sepatutnya bangga dengan berlangsungnya KTT G20 di Bali. Bali bukan hanya surga bagi pariwisata dunia, tetapi juga menjadi sentrum dari berbagai pembahasan strategis demi masa depan masyarakat dunia yang sejahtera dan berkelanjutan,” papar Puan.

Ketua DPR RI Puan Maharani mendukung pelaksanaan KTT G20 di Bali untuk menjadi wadah untuk memperkecil perbedaan di antara negara anggota.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News