Puluhan Warga Cirebon Jadi Korban Kerang Maut, Dua Tewas

Puluhan Warga Cirebon Jadi Korban Kerang Maut, Dua Tewas
Kerang yang diduga jadi penyebab puluhan warga suranenggala keracunan. Foto: Radar Cirebon

Setelah diterima, kerang tersebut kemudian dibersihkan dan dimasak sekitar pukul 17.00 WIB dengan bumbu cabai dan bawang. Sekitar pukul 17.30 WIB, hidangan kerang hijau pun kemudian disantap satu keluarga, sementara tetangganya yang sudah memasak lebih awal, rupanya mengirimkan lagi hasil masakannya ke tetangga tetangga lainnya. 

“Mulai kerasa pusing dan mual-mual itu jam setengah delapan malam, termasuk anak saya. Sekitar jam sembilan dibawa ke bidan tapi kondisinya sudah kritis lalu dirujuk ke puskesmas. Tapi di perjalanan meninggal karena gak kuat. Saya sendiri saat itu di rumah karena kondisinya sama, mual-mual dan pusing,” ujar Sidik kepada Radar.

Satu persatu mereka yang menyantap kerang hijau merasakan hal yang sama. Beberapa dibawa ke Puskesmas Suranenggala dan beberapa lainnya dievakuasi ke rumah sakait yakni RS Pertamina Klayan, RS Pelabuhan dan RSUD Gunung Jati.

Dikatakan Sidik, sebenarnya dari rasa kerang hijau yang ia makan tak ada bedanya dengan kerang hijau pada umumnya. Namun diakuinya, untuk kerang hijau yang saat itu ia konsumsi memang agak lain. Perbedaan mencolok terlihat dari cangkang kerang yang terlihat terlalu kuning. 

“Cangkangnya agak kuning, memang beda dengan yang biasa. Setelah kejadian, karena penasaran oleh perangkat desa dan polisi kemudian dimasak dengan air biasa. Dan hasilnya airnya menjadi kuning, beda dengan kerang hijau pada umumnya,” katanya.

Terpisah, pihak kepolisian Polsek Kapetakan masih melakukan penyelidikan terkait peristiwa tersebut. Sejumlah sampel dari mulai sisa muntahan, kerang hijau sisa hidangan, maupun yang masih mentah dibawa oleh unit identifikasi untuk dicek di Laboraturium Kesehatan Daerah Kota Cirebon. 

“Kita uji samplenya untuk mengetahui penyebab pastinya. Sudah ada yang dimintai keterangan, namun pastinya tentu harus menunggu hasil tes terlebih dahulu,” ujar Kasubag Humas Polres Cirebon AKP Gunawan. (dri/dil/jpnn)


CIREBON- Suasana duka nampak menggelayut di sebuah rumah bercat hijau di Desa Surakarta, Blok 3, Kecamatan Suranenggala, Kabupaten Cirebon, Senin


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News