Ratusan Nelayan Jawa Barat Mendeklarasikan Dukungan kepada Prabowo-Gibran

Ratusan Nelayan Jawa Barat Mendeklarasikan Dukungan kepada Prabowo-Gibran
Ratusan nelayan Jawa Barat mendeklarasikan dukungan kepada Calon Presiden-Calon Wakil Presiden, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024. Foto: Source for JPNN.com.

Lukman juga menjelaskan bagaimana kerja nyata yang dilakukan Prabowo kepada para nelayan. Beberapa waktu lalu diketahui Prabowo sempat memberikan sejumlah bantuan kepada para nelayan di Pangandaran. 

Momen pemberian bantuan dari orang nomor satu di Kementerian Pertahanan (Kemenhan) terjadi pada Oktober 2023 lalu. Prabowo memberikan 10 unit kapal disertai mesin kapal kepada para nelayan. 

Bantuan pada Oktober lalu merupakan yang kedua yang diberikan oleh Prabowo.

Bantuan pertama bagi para nelayan tersebut yakni berupa 12 unit mesin kapal kepada para nelayan dan kegiatan pelepasan penyu serta bersih-bersih pantai.

Maksud Prabowo menyerahkan kapal tersebut karena ingin memberdayakan dan memperkuat para nelayan agar lebih produktif dalam mencari ikan dan juga berdampak bagi peningkatan ekonomi.

Maka dari itu, Lukman bersama ratusan nelayan Jawa Barat satu suara untuk memberikan dukungan kepada Prabowo-Gibran agar menjadi pemimpin Indonesia selanjutnya.

“Bersama Bapak Prabowo dan Mas Gibran, kami optimistis para nelayan akan menjadi lebih sejahtera ke depannya,” pungkas Lukman selepas acara di Pangandaran, Jawa Barat. ( boy/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

Dukungan untuk Prabowo-Gibran terus mengalir. Ratusan nelayan Jawa Barat mendeklarasikan dukungan kepada duet yang diusung Koalisi Indonesia Maju itu.


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News