Reaksi Erick Thohir Setelah Timnas Ditekuk Vietnam di Piala AFF

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum PSSI Erick Thohir menilai permainan timnas cukup baik meski dikalahkan 0-1 oleh Vietnam pada pertandingan Grup B Piala AFF 2024 di Phu Tho Provincial Stadium, Vietnam, Minggu.
Erick menyebut permainan timnas yang didominasi pemain-pemain muda saat menghadapi Vietnam yang didominasi pemain senior itu, memperlihatkan ketenangan dan mental yang kuat.
"Saya nilai permainan timnas muda kita sudah baik menghadapi Vietnam yang para pemainnya lebih senior dan berpengalaman. Sayang, kebobolan di paruh akhir babak kedua dan itu gol agak berbau keberuntungan," ujar Erick dalam keterangan tertulisnya di Jakarta pada Minggu.
Erick menilai 3-5-2 merupakan formasi yang sudah cocok dengan pola permainan timmas dan membuat penguasaan lapangan tengah menjadi sangat hidup.
Indonesia masih berpeluang lolos ke semifinal karena setelah memainkan tiga pertandingan, Garuda tetap pada posisi kedua klasemen Grup B dengan empat poin atau dua poin dia atas Filipina dan Laos.
Pada hari yang sama Filipina dan Laos bermain seri 1-1.
Erick sangat berharap pertandingan penutup fase grup melawan Filipina di kandang sendiri, pasukan Shin Tae-yong bisa meraih tiga poin.
"Di laga terakhir melawan Filipina, kita harus maksimal dan raih poin penuh," ujar Erick. (antara/jpnn)
Ketum PSSI Erick Thohir menilai permainan timnas Indonesia sudah baik meski kalah melawan Vietnam di Piala AFF.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Ganda Campuran Masih Kurang Memuaskan, PBSI Coba Formula Rinov/Gloria Lawan Denmark
- Gasak India di Laga Kedua Sudirman Cup 2025, Indonesia Tembus Perempat Final
- Ketum PSSI Bicara soal Liga 1, Match Fixing, & Semen Padang
- TTC AgriS dan Sungai Budi Tingkatkan Kerja Sama Strategis Vietnam-Indonesia
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri