Rekomendasi Sedan Buruan Bagi Kaum Jetset

Rekomendasi Sedan Buruan Bagi Kaum Jetset
Lincoln Continental 80th Anniversary Coach Door Edition. Foto: Lincoln

Pada tingkat maksimal, jok bisa disesuaikan 30 setelan ditambah Active Noise Control agar interior kian kedap suara. Revel Ultima Audio sebagai penanggung jawab terkait hiburan dalam kabin.

Soal performa, Lincoln masih memercayakan pada mesin V6 3.0L diinduksi twin turbocharger. Diklaim tenaganya lumayan agresif di angka 400 Hp dan torsi 542 Nm.

Pengendalian dan kenyamanan berkendara juga disempurnakan lewat pilihan tiga mode berkendara meliputi Normal, Sport dan Comfort.

Pada catatan sejarahnya, Continental merupakan mobil pesanan khusus buatan tangan Eugene T. Gregorie untuk Edsel Ford tahun 1939. Beberapa tahun kemudian tepatnya Continental lansiran 1961 memperkenalkan pintu yang terbuka di tengah.

“Model pintu yang terbuka dari tengah selalu diidentikan dengan Lincoln Continental, meski hanya tampil ketika tahun 1960,” ujar Direktur Desain Lincoln Motor Company David Woodhouse. (mg8/jpnn)

Buat kaum jetset, sedan mewah yang dibuat secara khusus oleh Lincoln ini bisa masuk daftar buruan selanjutnya tahun depan. Buruan hanya 80 unit saja!


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News