Relawan Sahabat Pagi Sukabumi Targetkan 2 Juta Suara untuk Prabowo-Gibran

Relawan Sahabat Pagi Sukabumi Targetkan 2 Juta Suara untuk Prabowo-Gibran
Suasana saat deklarasi pembentukan Relawan Sahabat Pagi (Satukan Hati Bantu Prabowo-Gibran) Koordinator Daerah Sukabumi pada Sabtu (25/11). Foto: Foto: Relawan Sahabat Pagi

Targetkan 2 Juta Suara di Sukabumi

Sementara itu, Ketua Koordinator Daerah Sahabat Pagi Sukabumi Azmi Abi Faris mengatakan pihaknya akan menjadi wadah bagi anak muda Sukabumi untuk memenangkan Prabowo-Gibran.

Hal ini akan terus diupayakan, karena kaum muda di sana memiliki harapan pada Paslon nomor urut 2 itu untuk bisa membuka peluang terutama di bidang pendidikan dan lapangan kerja.

"Tentunya harapan anak muda yang pertama yang sering disoroti ini masalah pendidikan dan juga masalah dunia kesempatan kerja. Meski di era Pak Jokowi ini sudah cukup bagus, namun harapannya agar bisa diperluas,” ujarnya.

Menurut Azmi, Gibran sebagai representasi anak muda patut didukung, karena dengan adanya anak muda yang tampil di panggung politik nasional, maka ini juga menjadi kesempatan bagi anak muda yang lain untuk bisa tampil ke depan.

“Ini kesempatan anak-anak muda untuk ke depannya bisa sama, bahkan mungkin kalau sekarang calon wakil presiden, esok lusa bisa calon presiden. Kami melihat negara-negara maju, contohnya Prancis Emmanuel Macron, jadi presiden. Presiden Chilli 35 tahun, hari ini Mas Gibran hampir 36 tahun,” ujar Azmi.

Oleh karena itu, Sahabat Pagi Sukabumi pun menargetkan akan memperoleh 2 juta suara masyarakat Sukabumi untuk kemanangan Prabowo-Gibran.

“Kalau misalkan Sukabumi ini 2 juta orang, pastikan kita juga mempunyai target 2 juta suara untuk Bapak Prabowo, karena target harus setinggi-tingginya," kata Azmi.(fri/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

Relawan Sahabat Pagi (Satukan Hati Bantu Prabowo-Gibran) Koordinator Daerah Sukabumi resmi dideklarasikan pada Sabtu (25/11).


Redaktur & Reporter : Friederich Batari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News