Respons Dasco Saat Tjahjo Sebut Gaji Anggota DPR Rp 260 Juta

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad merespons pernyataan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Tjahjo Kumolo yang mengaku gajinya saat menjadi anggota DPR mencapai Rp 260 juta.
Dasco mengaku bahwa sebenarnya gaji anggota DPR tidak sebesar seperti yang disebut mantan sekretaris jenderal (Sekjen) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu.
Hanya saja, wakil ketua umum Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) itu enggan menjelaskan detail berapa gaji yang diterimanya per bulan.
“Pak Tjahjo kan sudah pernah jadi anggota DPR. Lihat saja nanti gaji kami berapa,” kata Dasco di Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (5/3).
Dasco mengakui bahwa memang anggota DPR mendapatkan tunjangan. Termasuk saat turun ke daerah pemilihan untuk reses. Namun, kata dia, gaji itu dikembalikan lagi kepada konstituen.
“Kalau diakumulasi mungkin, dengan turun ke dapil dan lain-lain, tetapi kan turun ke dapil, reses, itu kami kembalikan ke konstituen," ungkapnya.
Bahkan, Dasco mengaku tidak jarang harus nombok karena kurang. Sebab, dia harus memberikan bantuan berbagai kegiatan di dapil.
"Kadang-kadang kalau saya saja malah nombok karena setiap bulan itu kan banyak proposal kegiatan dari dapil," jelas Dasco.
Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad merespons pernyataan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Tjahjo Kumolo yang mengaku gajinya saat menjadi anggota DPR mencapai Rp 260 juta.
- Minta Kepastian Hukum Bagi Buruh, Sahroni: Upah Dibayarkan, Jangan Ada Ijazah Ditahan
- Kunker ke Kepulauan Riau, BAM DPR Berjanji Serap Aspirasi Warga Rempang
- MK Melarang Institusi Menjadi Pelapor Kasus Pencemaran Nama Baik, Ini Kata Pimpinan DPR
- Soal Program Kirim Pelajar Bermasalah ke Barak, Dasco: Harus Dikaji Dahulu
- Dasco Disebut Mampu Selesaikan Banyak Persoalan, Pengamat: Wajar Dipercaya Prabowo
- Ketua Komisi II DPR Sebut Kemandirian Fiskal Banten Tertinggi di Indonesia pada 2024