Reza Artamevia Tampak Ceria, Ditanya soal Aa Gatot, Jawabnya Begini

Reza Artamevia Tampak Ceria, Ditanya soal Aa Gatot, Jawabnya Begini
Reza Artamevia. Foto: Ivan/Lombok Post/JPNN.com

"Setelah ini selesai kita langsung balik ke Jakarta," katanya.

Terpisah Kabid Rehabilitasi BNNP NTB dr Yolli Dahlia saat dikonfirmasi membenarkan kedatangan Reza Artamevia dan rekannya tersebut untuk melakukan rehabilitasi dan konseling. 

Sesuai dengan ketentuan yang ada, Reza dan rekan-rekannya yang ditangkap bersama dengan Gatot Brajamusti ini akan mengikuti proses konseling sebanyak dua kali seminggu selama delapan kali pertemuan. 

"Jadwalnya dua kali dalam seminggu dan itu harus berjarak tidak bisa tesnya sekarang dan dilanjutkan besok," jelasnya.

 Terkait dengan hasil tes urine Reza dan Devina ini. Yolli mengaku semuanya baik-baik saja. 

"Kalau hasilnya itu tidak bisa kita sebutkan. Tapi kan saya bilang tadi semuanya baik-baik saja," sebutnya.

Tujuan tes urine  juga disebutya untuk memastikan keduanya benar-benar bebas dari narkoba.

Selain itu  tujuannya untuk melakukan observasi terhadap hasil tes urine yang sudah dilakukan sebelumnya. 

MATARAM - Reza Artamevia datang ke gedung Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) NTB, kemarin.  Kedatangannya tersebut untuk melakukan rawat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News