Rossa: Nggak Pakai Jaim-Jaiman

jpnn.com - JAKARTA - Penyanyi cantik Rossa kini punya job baru sebagai pembawa acara musik. Kesempatan itu diambil setelah lebih dulu meminta saran kepada keluarga dan sahabatnya.
"Aku kan emang belum pernah sama sekali jadi pembawa acara, paling gak mau sebenarnya jadi host karena harus banyak ngomong, tapi setelah tanya ke teman-teman mereka bilang ambil aja. Banyak yang mendukung juga, jadi ya kenapa gak dicoba dulu," ungkap Rossa.
Dua kali tampil membawakan acara musik, pelantun lagu Tegar ini mencoba apa adanya dan tidak dibuat-buat. Namun, Rossa masih kerap dilanda rasa gugup menjelang acara dimulai.
"Pasti deg-degan, apalagi sebelum acara mulai, tapi itu yang buat menyenangkan. Aku sebenarnya gak bisa jadi host, jadi saya bawainnya dengan cara saya sendiri, gak pakai jaim-jaiman, karena saya gak bisa jaim orangnya," ungkap mantan pacar Ivan Gunawan ini. (chi/jpnn)
JAKARTA - Penyanyi cantik Rossa kini punya job baru sebagai pembawa acara musik. Kesempatan itu diambil setelah lebih dulu meminta saran kepada keluarga
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Rony Parulian Cerita Soal Album Perdana, Sangat Personal
- Rilis Obrolan Jam 3 Pagi, Lomba Sihir Hadirkan Bambang Pamungkas dan Marissa Anita
- Fachri Albar Cerai Sejak Februari 2025, Begini Kata Pengadilan Soal Hal Asuh Anak
- The Hydrant Edarkan Motel Kutadalajara
- The Lantis Gelar Panggung Spesial 'Lintas Lantis'
- Setelah Dinyatakan Bersalah Oleh MKD, Ahmad Dhani Sampaikan Permohonan Maaf