Ruhut Anggap NasDem Layu Sebelum Berkembang
Senin, 21 Januari 2013 – 22:33 WIB

Ruhut Anggap NasDem Layu Sebelum Berkembang
JAKARTA - Politikus Partai Demokrat, Ruhut Sitompul menyayangkan kemelut yang terjadi di internal Partai Nassional Demokrat (NasDem). Ruhut menganggap Partai NasDem telah layu sebelum sempat berkembang.
"Kita sayangkan mereka (NasDem) sudah layu sebelum berkembang," ucap Ruhut saat ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin(21/1), menanggapi mundurnya Harry Tanoesoedibjo dari partai yang dibentuk Surya Paloh itu.
Seharusnya, kata Ruhut, Partai NasDem bersyukur atas keberhasilannya lolos menjadi salah satu peserta Pemilu 2014. Politisi yang pernah membintangi sinetron itu menilai lolosnya NasDem sebagai bukti bahwa partai baru itu punya strategi jitu.
Meski demikian Ruhut menganggap Partai NasDem bukan ancaman bagi Partai Demokrat. Apalagi dengan mundurnya Hary Tanoe, diyakini Ruhut bakal menggerus kekuatan Partai NasDem.
JAKARTA - Politikus Partai Demokrat, Ruhut Sitompul menyayangkan kemelut yang terjadi di internal Partai Nassional Demokrat (NasDem). Ruhut
BERITA TERKAIT
- Golkar Jabar Ganti 2 Ketua DPD Kota/Kabupaten, Dinilai Abaikan Amanah Bahlil
- Aktivis Sayangkan Bawaslu Banggai Tidak Akui Adanya Laporan Politik Uang di Simpang Raya
- Refleksi Hardiknas 2025, Lita Nilai Kesenjangan Pendidikan Masih Jadi Tantangan Besar
- Legislator Tak Setuju Satgas PHK Prabowo Mengambil Alih Tugas Kemenaker
- Dasco Dinilai Tunjukkan Gaya Kepemimpinan DPR yang Aspiratif
- Momen Prabowo Singgung Kapolri-Panglima TNI: Wah, Alamat Enggak Diganti Nih!