Rumah Cristiano Ronaldo Didatangi Perampok

jpnn.com, PORTUGAL - Megabintang Juventus Cristiano Ronaldo dikabarkan mengalami peristiwa tak mengenakkan.
Rumah kediamannya yang terletak di kampung halaman, Madeira, Portugal, didatangi perampok, Jumat (9/10).
Para perampok disebut berhasil mengambil sejumlah barang milik Ronaldo.
Antara lain, sebuah jersey Juventus yang ditandatangani.
Selain itu, juga sejumlah barang berharga lainnya.
Ronaldo pada saat kejadian sedang memperkuat tim nasional Portugal menghadapi timnas Spanyol pada pertandingan persahabatan, yang digelar di Sporting Jose Alvadale, Lisbon, Portugal, Rabu (7/10) lalu.
Menurut beberapa media Portugal yang dikutip Marca, pelaku menyelinap ke dalam rumah melalui garasi, ketika salah satu karyawan rumah membuka pintu.
Begitu masuk, sang pelaku langsung mencuri topi baseball Ronaldo.
BERITA TERKAIT
- Ronaldo Meyakini CR7 Bermain Hingga Usia 40 Tahun
- Juventus Akhirnya Naik Satu Strip Setelah Menaklukkan Udinese
- Keinginan Ronaldo Untuk Putranya, Tak Akan Lakukan Pemaksaan
- Messi Ingin Tukar Trofi Gol Terbanyak Dengan Kesempatan Menang La Liga
- Kok Bisa ya, Pemain Sekelas Ronaldo Gagal Melakukan Hal Ini?
- Pacarnya Rebahan Cuma dengan Pakaian Dalam, Cristiano Ronaldo: Mamamia