Sambut HUT RI, BTN Gelar Pameran Virtual KPR Merdeka

Sambut HUT RI, BTN Gelar Pameran Virtual KPR Merdeka
Bank BTN. Foto dok BTN

jpnn.com, JAKARTA - PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk menggelar pameran perumahan yang akan digelar secara virtual bertajuk Pameran Virtual KPR BTN Merdeka.

Sesuai namanya, pameran ini akan digelar menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke-76.

Pameran Virtual ini merupakan pameran keempat yang digelar Bank BTN selama masa pandemi Covid 19 sejak tahun lalu.

Pada pameran yang disiapkan platformnya oleh Rumah.com ini, Bank BTN menggandeng puluhan pengembang, baik pengembang rumah tapak maupun hunian vertikal.

Proyek-proyek properti yang ditawarkan juga beragam dan tersebar di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Banten, Bandung hingga Surabaya. 

Pameran ini juga menawarkan proyek hunian unggulan yang terintegrasi dengan transportasi massal atau Transit Oriented Development (TOD), yaitu LRT city Ciracas, Semesta Mahata Tanjung Barat dan lain sebagainya.

“Kami akan menggelar Pameran Virtual KPR BTN Merdeka sebagai jawaban atas permintaan konsumen yang ingin berinvestasi di sektor properti dan memanfaatkan momentum suku bunga kredit yang rendah untuk membeli rumah idamannya,” ujar Wakil Direktur Utama Bank BTN, Nixon L.P Napitupulu dalam acara sosialisasi Pameran Virtual KPR BTN Merdeka di Jakarta (12/8).

Nixon menjelaskan, pada masa pandemi seperti saat ini, rumah menjadi tempat yang paling aman bagi keluarga, sehingga saat ini kebutuhan akan rumah sangat penting untuk memberikan perlindungan dan kenyamanan untuk beristirahat maupun bekerja. 

Pada pameran yang disiapkan platformnya oleh Rumah.com ini, Bank BTN menggandeng puluhan pengembang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News