Samsung Galaxy A23 5G Meluncur dengan Varian RAM Lebih Besar, Sebegini Harganya

Samsung Galaxy A23 5G Meluncur dengan Varian RAM Lebih Besar, Sebegini Harganya
Samsung kembali menghadirkan Galaxy A23 5G dengan varian baru untuk pengguna di Indonesia.

jpnn.com, JAKARTA - Samsung kembali menghadirkan Galaxy A23 5G dengan varian baru untuk pengguna di Indonesia, Kamis (23/3).

Ponsel di-seri A itu kini hadir dengan RAM lebih besar, yakni 8GB. RAM tersebut bisa ditambah dengan RAM Plus hingga 8GB.

Galaxy A23 5G juga didukung kamera utama 50MP. Selain itu, ponsel itu ditunjang baterai besar 5.000mAh dan pengisian daya fast charging 25W.

“Dengan RAM 8GB, perfoma prosesor berteknologi 5G, quad camera kami ingin memenuhi kebutuhan konsumen yang aktif dan produktif sehingga membutuhkan performa lebih lancar,” ujar MX Product Marketing Senior Manager Samsung Electronics Indonesia Ilham Indrawan dalam siaran persnya, Kamis.

Galaxy A23 5G varian baru hadir dengan jenis layar Infinity-V berukuran 6,6 inci, sehingga membuat perangkat ini menawarkan pengalaman eksplorasi media sosial jadi lebih seru.

Refresh rate tinggi dan baterai besar juga membuat pengalaman scrolling media sosial, bermain game, menonton video tetap smooth dan tahan lama.

Bagian belakang ponsel itu terdapat tiga kamera yang masing-masing memiliki sensor utama 108MP, makro 5MP, dan depth 2MP.

Sementara itu, kamera depan ponsel itu didukung sensor 5MP untuk memastikan hasil vlog dan selfie kalian tetap ciamik.

Samsung kembali menghadirkan Galaxy A23 5G dengan varian baru untuk pengguna di Indonesia. Cek di sini harganya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News