SBY Datang ke Kediaman Prabowo, Kasih Masukan Soal Tantangan Kepemimpinan

jpnn.com, JAKARTA - Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bertandang ke kediaman Presiden terpilih RI Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Kamis (19/9).
Juru bicara Prabowo, Dahnil Anzar Simanjuntak menyebut SBY datang ke kediaman Ketum Gerindra itu untuk berdiskusi.
Prabowo, kata Dahnil, mendengar semua saran yang disampaikan SBY.
"Pak Prabowo mendengarkan masukan dari Pak SBY," kata eks Ketua PP Pemuda Muhammadiyah itu kepada awak media, Kamis.
Dahnil melanjutkan SBY utamanya memberikan saran soal tugas Prabowo sebagai Presiden RI ke depan dalam konteks geopolitik.
"Terkait tugas beliau (Prabowo, red) dan tantangan kepemimpinan beliau lima tahun ke depan mengingat kondisi geopolitik dan geostrategis yang sangat dimamis ke depan," ujar Dahnil.
SBY terekam berkunjung ke kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Kamis sekitar pukul 13.00 WIB.
SBY dalam video yang beredar terlihat berada di kediaman Prabowo dengan mengenakan kemeja berkelir biru.
Presiden keenam RI SBY memberikan masukan kepada Presiden terpilih RI Prabowo Subianto saat kedua tokoh bertemu pada Kamis (19/9) ini. Apa isinya?
- Prabowo Percaya Hakim Bergaji Besar Tidak Bisa Disogok
- Lewat Aplikasi Ini, Perjalanan Dinas Bisa Lebih Terstruktur dan Transparan
- Momen Prabowo Singgung Kapolri-Panglima TNI: Wah, Alamat Enggak Diganti Nih!
- Dukung RUU Perampasan Aset, Prabowo Sentil Koruptor: Enak Saja Sudah Nyolong...
- Idrus Marham: Pembangunan Berjalan Sukses, Rakyat Ingin Prabowo Kembali Jabat Presiden RI
- Hadiah Prabowo Subianto Untuk Para Buruh Pada Momen May Day 2025