Segeralah Minta Ampun

Segeralah Minta Ampun
Segeralah Minta Ampun
Ayat ini sangat jelas Allah memerintahkan kepada manusia supaya bersegera memohon ampunan-Nya. Memohon ampun. Berjanji tidak berbuat kesalahan dan dosa lagi. Bertaubat dengan sungguh sungguh. Mengapa harus bersegera? Bukankah setiap tahun ada Ramadan?

Manusia tidak ada yang tahu kapan dipanggil Allah. Umur seseorang hanya Allah yang tahu. Karena itu, belum tentu kita bisa bertemu kembali pada Ramadan mendatang. Itu sebabnya manusia disuruh menyegerakan kebaikan. Jangan sampai menyesal di kemudian hari. Tidak ada lagi waktu melambat-lambatkan untuk mendapatkan ampunan.

Orang yang mensegerakan ampunan akan mendapatkan surga seluas langit dan bumi. Dan, itu akan diperuntukkan kepada orang-orang bertakwa.

Surat Ali Imran ayat 133 dan 134 memang tidak secara khusus untuk Ramadan. Namun demikian, mengamalkan pesan ayat ini membantu kaum Muslim meraih tujuan utama dari puasa, yaitu menjadi orang bertakwa.

Tujuan orang berpuasa sebagaimana disebutkan di dalam Alquran Surat Al Baqarah: 183 adalah supaya menjadi orang bertakwa (la’allakum tattaqun). Ciri-ciri orang bertakwa, sebagaimana Surat Ali Imran: 134, ada tiga. Pertama, menafkahkan hartanya baik dalam keadaan lapang dan sempit. Kedua, mampu menahan amarah. Ketiga, memaafkan sesama manusia.

SIAPA berani memproklamirkan diri sebagai manusia tak pernah berbuat dosa! Pasti tidak ada satu pun manusia yang tidak pernah berbuat kesalahan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News