Sempat Hilang, Penembak Letkol Dono Dibekuk di Pasar Jengki

Sempat Hilang, Penembak Letkol Dono Dibekuk di Pasar Jengki
Ilustrasi pistol. Foto: AFP

jpnn.com, JAKARTA - Pelaku penembakan terhadap Letkol Cpm Dono Kusprianto akhirnya dibekuk setelah dilakukan pengejaran. Pelaku diketahui anggota Denpom TNI AU.

"Iya betul (anggota TNI AU), pelaku ditangkap di sekitar Pasar Jengki (Jakarta Timur)," kata Kadispenau Marsekal Pertama Novyan Samyoga saat dikonfirmasi, Rabu (26/12).

Namun, dia belum mau memerinci identitas pelaku. Dia minta bersabar karena pihaknya akan memberikan pernyataan resmi. Namun, berdasar data yang dihimpun, pelaku berinisial JR, pria kelahiran tahun 1979.

Diketahui sebelumnya, anggota TNI Angkatan Darat meninggal dunia karena ditembak orang tak dikenal di kawasan Jatinegara tak jauh dari Rumah Sakit Hermina Jatinegara, Jakarta Timur, Selasa (25/12) malam.

Korban ditembak saat sedang mengendarai mobil berpelat dinas TNI AD di jalur TransJakarta. Dari pengecekan petugas, korban ditembak dari arah depan dan samping oleh pelaku yang mengendarai sepeda motor. (cuy/jpnn)

Letkol Dono meninggal dunia karena ditembak di kawasan Jatinegara tak jauh dari Rumah Sakit Hermina.


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News