Sering Dikaitkan dengan Mantan, Gisel Merespons Begini
Jumat, 24 Februari 2023 – 05:31 WIB

Gisella Anastasia alias Gisel saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (28/10). Foto: Romaida/JPNN.com
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Gisella Anastasia alias Gisel memberi tanggapan soal dirinya yang selalu dikait-kaitkan dengan mantan suami dan mantan kekasih.
Dia mengaku tidak ambil pusing soal pendapat para netizen di media sosial.
"Enggak masalah," kata Gisel dalam tayangan Intens Investigasi di YouTube, Kamis (23/2).
Pelantun Cara Lupakanmu itu mengatakan dirinya dan para mantan sudah sama-sama dewasa.
Saat bertemu dengan mantan, Gisel pun selalu berusaha profesional.
"Enggak apa-apa, bukan sesuatu yang negatif," jelas mantan istri Gading Marten itu.
Gisel memastikan bahwa hubungannya dengan para mantan masih sangat baik.
Dia hanya menyayangkan komentar netizen yang kerap memberi predikat jelek.
Penyanyi Gisella Anastasia alias Gisel memberi tanggapan soal dirinya yang selalu dikait-kaitkan dengan mantan suami dan mantan kekasih.
BERITA TERKAIT
- 3 Berita Artis Terheboh: Fuji Tidak Suka Dipaksa, Gisel Bicara soal Rujuk
- Gisel Beri Tanggapan Soal Kemungkinan Rujuk dengan Gading Marten
- Gisel Buka Suara Soal Liburan Bareng Gading Marten
- Rekomendasi Studio Tato Terbaik Langganan Artis di Jakarta
- Gading Marten dan Gisel Bertemu, Ada yang Menangis
- 3 Berita Artis Terheboh: Gading Mengaku Tak Cemburu, Gisel Terharu