Sherina Munaf dan Baskara Mahendra Ternyata Sudah Pisah Rumah

jpnn.com, JAKARTA - Rumah tangga pasangan artis Sherina Munaf dan Baskara Mahendra tengah di ujung tanduk.
Adapun Sherina Munaf mendaftarkan gugatan cerai di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Kamis (16/1).
Dalam gugatan itu disebutkan bahwa Sherina dan Baskara, sudah hidup terpisah dengan alamat berbeda.
Humas PA Jakarta Selatan, Suryana, mengonfirmasi bahwa Sherina kini tinggal di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta, sementara Baskara menetap di Serpong, Tangerang.
“Alamat mereka sudah terpisah,” ujar Suryana saat ditemui di kantor PA Jakarta Selatan pada Jumat (17/1).
Menurut Suryana, Sherina tidak menuntut harta gono-gini maupun hal lainnya.
“Tidak ada tuntutan gono-gini atau hal lainnya. Ini murni hanya gugatan perceraian,” jelasnya.
Sidang perdana perceraian Sherina dan Baskara dijadwalkan berlangsung pada 30 Januari 2025.
Dalam gugatan disebutkan bahwa Sherina Munaf dan Baskara Mahendra, sudah hidup terpisah dengan alamat berbeda.
- Paula Verhoeven Bongkar soal Dugaan KDRT Fisik dan Psikis oleh Baim Wong
- Sebut Hubungan Arya Saloka & Putri Anne Baik, Kuasa Hukum: Tak Seperti yang Terlihat
- Hak Asuh Anak Diberikan Kepada Putri Anne, Arya Saloka Menerima?
- Konon Perceraian Memicu Fachri Albar Kembali Mengonsumsi Narkoba
- Terungkap, Fachri Albar dan Renata Kusmanto Sudah Bercerai Sejak Februari 2025
- Beredar Draft Putusan Cerai Paula Verhoeven, Tim Kuasa Hukum Bilang Begini