Shin Tae Yong Ungkap Alasan Panggil Koko Ari dan Asep Berlian

jpnn.com, JAKARTA - Manager Coach Timnas Indonesia Shin Tae Yong mengatakan akan memanggil nama baru untuk menjalani pemusatan latihan di Stadion Madya, Jakarta, Jumat (14/2) malam.
Hal itu diungkapkan pelatih asal Korea Selatan itu usai memimpin timnya latihan. Dua nama yang dipanggil itu ialah Koko Ari dari Persebaya dan Asep Berlian dari Madura United.
Dua nama itu dipanggil untuk menggantikan pemain yang pasti tak bisa bergabung dan telah menyatakan tak diizinkan oleh klubnya. Pemain yang digantikan itu Yanto Basna (PT Prachuap FC/Thailand).
"Ada beberapa pemain yang cedera sehingga tidak bisa datang dan harus ada beberapa pemain baru yang menggantikannya (Koko Ari dan Asep Berlian)," katanya.
BACA JUGA: Satu Perempuan dan Tiga Pria Digerebek saat Asyik Berbuat Terlarang di Kamar Indekos
Memang dalam sesi latihan kali ini belum lengkap. Dari 34 nama, baru 30 pemain yang ambil bagian di sesi perdana. Mereka yang absen ialah Firza Andika, Yanto Basna, Septian David, dan M Rafli. (dkk/jpnn)
Manager Coach Timnas Indonesia Shin Tae Yong mengatakan akan memanggil nama baru untuk menjalani pemusatan latihan di Stadion Madya, Jakarta, Jumat (14/2) malam.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Ganda Campuran Masih Kurang Memuaskan, PBSI Coba Formula Rinov/Gloria Lawan Denmark
- Gasak India di Laga Kedua Sudirman Cup 2025, Indonesia Tembus Perempat Final
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Begini Persiapan Timnas Indonesia Menjelang Lawan Korea Utara di Piala Asia U-17 2025
- Piala Asia U-17 2025: Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Korea Utara