Sinyal Hawkish The Fed Mencuat, Harga Emas Langsung Ambrol

Sinyal Hawkish The Fed Mencuat, Harga Emas Langsung Ambrol
Harga emas anjlok setelah Ketua Fed Jerome Powell menolak gagasan kemiringan dovish oleh The Fed. Ilustrasi: Ricardo/JPNN.com

Penguatan USD ditambah dengan prospek kenaikan suku bunga sangat merusak prospek emas untuk tahun ini.

Lebih dari 60 persen pedagang sekarang memperkirakan The Fed akan menaikkan suku bunga sebesar 75 basis poin pada pertemuan September.

Komentar dari beberapa pejabat Fed menunjukkan bahwa suku bunga AS dapat mengakhiri tahun secara signifikan di atas 3,0 persen dari tingkat saat ini 2,25 persen hingga 2,5 persen.

Fokus investor minggu ini beralih ke data pekerjaan bulanan AS yang akan dirilis Jumat (2/9), untuk petunjuk arah emas selanjutnya. (antara/jpnn)

Harga emas anjlok setelah Ketua Fed Jerome Powell menolak gagasan kemiringan dovish oleh The Fed.


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News