SNMPTN 2022: LTMPT Pastikan Tidak Ada Perpanjangan Waktu Pengisian PDSS

SNMPTN 2022: LTMPT Pastikan Tidak Ada Perpanjangan Waktu Pengisian PDSS
LTMPT mengingatkan pengisian PDSS hanya tinggal tiga hari lagi. Foto dokumentasi LTMPT

jpnn.com, JAKARTA - Pengisian pangkalan data siswa dan sekolah (PDSS) tinggal tiga hari lagi.

Sesuai jadwal, penutupannya pada 8 Februari pukul 15.00 WIB.

Ketua Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) Mochamad Ashari mengimbau bagi seluruh sekolah yang belum menyelesaikan pengisian PDSS segera menyelesaikan prosesnya.

"Jangan ditunda-tunda lagi segera selesaikan pengisian karena akan ditutup tanggal 8 Februari 2022. Tidak ada perpanjangan waktu," ungkap Ashari, Sabtu (5/2).

Dia meminta jangan sia-siakan waktu yang tersisa, segera selesaikan proses pengisian.

Jika sampai batas waktunya belum mengisi, yang rugi siswa dan sekolahnya.

Ada aturan LTMPT, siswa yang bisa mendaftar seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN) dan ujian tulis berbasis komputer (UTBK) seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri (SBMPTN) hanya yang sekolahnya sudah mengisi PDSS.

"Jadi, yang paling rugi siswanya karena tidak bisa mendaftar seleksi," ucapnya.

LTMPT mengingatkan sekolah mengisi PDSS agar siswa bisa mendaftar SNMPTN 2022, karena tidak ada perpanjangan waktu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News