Sofha Bahtiar Mendorong Ada Produk Unggulan Daerah Tanjungpinang

Sofha Bahtiar Mendorong Ada Produk Unggulan Daerah Tanjungpinang
Pjs Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kepri, Hj.Sofha Marwah Bahtiar berkunjung ke Rumah Budidaya Jamur, Kebun Asman Sirih Merah dan Temu Lawak di Kelurahan Kampung Baru, Tanjungpinang, Kamis (15/10). Foto: Humas Pemprov Kepri

jpnn.com, TANJUNGPINANG - Pejabat Sementara (Pjs) Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kepri, Hj.Sofha Marwah Bahtiar melakukan kunjungan ke Rumah Budidaya Jamur, Kebun Asman (Asuhan Mandiri) Sirih Merah dan Kebun Asman Temu Lawak di Kelurahan Kampung Baru, Tanjungpinang, Kamis (15/10).

Sofha Bahtiar apresiasi kepada seluruh pegiat bina asuhan mandiri yang terus berinovasi dalam menumbuhkembangkan perekonomian keluarga.

"Apalagi yang ditanam ini hasilnya bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari, setidaknya dari skala kecil kita bisa memanfaatkannya untuk lingkungan sekitar," kata Sofha, dalam keterangan tertulisnya, Jumat (16/10).

Sofha mengatakan, untuk skala besar dan disertai dengan berbagai inovasi, produk yang dihasilkan ini bisa dipasarkan secara luas.

"Jika dikemas dengan menarik tentu omzetnya bisa meningkat karena bisa berkembang luas di tengah masyarakat. Bahkan jika terus dikembangkan dapat menjadi salah satu produk unggulan daerah," ujar istri Pjs Gubernur Kepri Bahtiar itu.

Selain itu, Sofha juga mengajak kepada seluruh kaum ibu untuk memanfaatkan lahan di perkarangan masing-masing rumah.

"Nantinya apa yang dihasilkan dari TOGA di perkarangan rumah dapat menguatkan ketahanan pangan keluarga," tambahnya.

Sofha Bahtiar bersama rombongan yang turut pula didampingi Ketua DWP Kepri Hj. Rismarini Arif Fadillah memulai kunjungan ke Gg. Nangka, Jl. Soekarno-Hatta tepatnya ke Rumah Pembibitan Jamur, meninjau langsung sambil mendengar penjelasan dari pengelola.

Pjs Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kepri, Hj Sofha Marwah Bahtiar mendorong munculnya produk unggulan daerah Tanjungpinang, Kepri.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News