Sreeet! Uang Ditarik dari ATM, Saldo tak Berkurang

Sreeet! Uang Ditarik dari ATM, Saldo tak Berkurang
Uang. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

”Sekali tarik bisa mendapatkan uang rata-rata Rp 250 ribu, sesudah uang ditarik paksa, mesin ATM langsung rusak atau error,” imbuhnya.

Pelaku dengan cepat menarik uang tunai dari ATM tanpa harus mengurangi saldo jumlah uang di tabungannya. Menariknya, pelaku juga tanpa menggunakan alat.

Keterampilan itu dia dapatkan dari rekannya sesama orang Palembang yang kini sudah meringkuk di tahanan.

”Pelaku datang ke mesin ATM dan melakukan transaksi seperti biasa dengan kartu yang dibawanya,” tuturnya.

Saat mesin berputar mengeluarkan uang, lanjut dia, tangan tersangka itu bergerak cepat untuk menahan besi bibir ATM.

Meski transaksi gagal tapi uang tidak bisa kembali ke dalam mesin. Sehingga berulang-ulang kali menarik uang tunai pun.  Saldo pelaku dalam rekening bank tidak akan berkurang satu rupiah pun.

Widarjo mengatakan, sebelum lebih banyak lagi ATM dikelabui. Pelaku bisa lebih dulu bisa diamankan. Selain di Bank BWS, pelaku juga diketahui sering beraksi di berbagai bank nasional di sekitar Bandung.

”Pelaku ini berhasil diamankan saat melancarkan aksi terakhirnya pada Rabu (14/12) lalu dengan tanpa perlawanan,” ujarnya.

LEMBANG – Andi Fatelan, spesialis pembobol mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) asal Palembang Sumatera Selatan, ditangkap anggota Polres Lembang,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News