Syahrini Tak Lagi Jadi Warga Bogor

Syahrini Tak Lagi Jadi Warga Bogor
Syahrini saat hadir sebagai saksi kasus First Travel di Pengadilan Negeri Depok, Jawa Barat, Senin (2/4). Foto: Ricardo/jpnn

jpnn.com, BOGOR - Kabar pernikahan Syahrini dengan Reino Barack masih menjadi teka-teki. Hingga kini, belum ada kepastian kabar keduanya akan naik ke pelaminan.

Kantor Urusan Agama (KUA) Tanah Sereal, Bogor, sudah memastikan bahwa tidaka ada pendaftaran nikah atas nama Syahrini ataupun Rini Fatimah Jaelani.

Rupanya, Syahrini sudah tak lagi tercatat sebagai warga Bogor lagi. Hal itu terungkap saat JawaPos menyambangi Ketua RT 04-07, Kebon Pedes, Tanah Sereal, Bogor, Jawa Barat.

Baca juga: Ivan Gunawan Belum Dapat Undangan Pernikahan Syahrini dan Reino Barack

Pelantun Sesuatu itu rupanya sudah mengajukan pindah alamat sejak tiga tahun lalu. Seperti diungkap Ketua RT setempat, Samsudin.

"Kalau minta surat pernikahan di sini mungkin sudah enggak ya, soalnya sudah pindah ke Permata Hijau sama ibunya. Sudah mungkin tiga tahun lebih ya. Kalau menikah pakai alamat sana (permata hijau) mungkin. Soalnya nggak mungkin ke sini lagi, kan sudah minta surat pindah," kata Samsudin, Kamis (7/2).

Baca juga: Imam Besar Masjid Istiqlal Klarifikasi Soal Isu Pernikahan Syahrini - Reino Barack

Namun, Samsudin mengatakan Syahrini memang masih merayakan Lebaran atau kumpul keluarga besar di rumahnya di Bogor. Sebab, masih ditempati oleh kakak iparnya.

Syahrini rupanya sudah tiga tahun tidak lagi tercatat sebagai warga Kebon Pedes, Bogor.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News