Taklukan Galatasary, Lazio Lolos ke Babak 16 Besar

Taklukan Galatasary, Lazio Lolos ke Babak 16 Besar
Permani Lazio celebrassi gol saat melawan Galatasaray dalam laga Liga Champions. Foto: AFP

jpnn.com - SUKSES menaklukan Galatasary 3-1 di Stadio Olimpico, Sabtu (25/2) malam waktu setempat, Lazio menjadi satu-satunya tim Serie A yang lolos ke babak 16 Besar Liga Eropa 2015/2016, dari tiga tim lainnya. 

Kesuksesan klub asal kota Roma itu, tidak terlepas dari taktik maut dari Stefano Pioli, pelatihnya serta apiknya permainan para pemain Lazio. 

Gol pertama Lazio yang baru terjadi pada babak kedua Melalui tendangan Marco Parolo pada menit ke-59. Dua menit kemudian , Felipe Anderson kembali menjembol gawang lawan berkat assist dari Alessandro Matri. Gelandang tim asal Turki, Yasin Ostekinm, sempat memperkecil keyinggalan, skor 1-2, pada menit ke-62.

Namun, Miroslav Klose menambah keunggulan bagi Lazio menjadi 3-1 pada menit ke-72.

Pelatih Lazio, Stefano Pioli, pun memuji performa apik para pemainnya di laga itu. "Satu-satunya hal negatif dari tim kami adalah, kami kebobolan satu gol. Selebihnya, kami menguasai jalannya pertandingan dengan sangat cerdas," ujar Pioli.
"Saya bahagia dengan penampilan tim kami. Mereka pantas mendapat pujian dengan membuktikan superioritas mereka atas tim asal Turki.”(ray/jpnn)


SUKSES menaklukan Galatasary 3-1 di Stadio Olimpico, Sabtu (25/2) malam waktu setempat, Lazio menjadi satu-satunya tim Serie A yang lolos ke babak


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News