Takut Tampil Vulgar, Nella Kharisma Pilih Bergoyang Ini

Takut Tampil Vulgar, Nella Kharisma Pilih Bergoyang Ini
Nella Kharisma. Foto: Bonjol/jpnn

jpnn.com, JAKARTA - Sebagai penyanyi pendatang baru, sosok Nella Kharisma memang sudah lebih dulu dikenal oleh masyarakat Pantura. Bahkan, sebelum memutuskan bergabung dengan Nagaswara, sudah banyak lagu dangdut yang dibawakannya. Cap pedangdut Pantura pun melekat pada dara cantik ini.

Memilih jalur musik dangdut koplo, gadis kelahiran Kediri, Jawa Timur, 4 November 1994 itu mencoba peruntungannya di Ibukota Jakarta.

“Istilahnya mau me-nasionalkan diri,” ucap Nella Kharisma tersenyum kepada jpnn.com disela-sela pemotretan untuk single anyarnya itu di studio Nagaswara, kawasan Jakarta Pusat.

Takut Tampil Vulgar, Nella Kharisma Pilih Bergoyang Ini

Pelantun lagu Konco Mesra 2017 itu pun memastikan akan tetap menjaga norma-norma kesopanan saat manggung.

“Aku punya goyangan 1 jari. Goyangan itu enggak yang gimana-gimana, cuma nunjukin satu jari saja saat gendang bunyi. Pokoknya suara gendangnya itu beda dan yang jadi ciri khas untuk goyang satu jari,” jelas Nella.

Goyangannya yang dianggap tidak vulgar itu, Nella pun tak mempermasalahkan kostum yang dikenakannya saat manggung.

“Yah yang enggak gimana-gimana, karena pakai kostum apa pun bisa kok goyang satu jari. Kalau manggung off air, aku pakai kostum apa saja dan memang enggak terkonsep. Kecuali manggung di  televisi,” tukasnya.(Jlo/jpnn)

Sebagai penyanyi pendatang baru, sosok Nella Kharisma memang sudah lebih dulu dikenal oleh masyarakat Pantura. Bahkan, sebelum memutuskan bergabung


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News