Tekuk Villa 8-0, Chelsea Ancam Duo Manchester
Senin, 24 Desember 2012 – 12:16 WIB

Pemain Chelsea. Foto: Getty Images
LONDON — Kemenangan besar 8-0 yang diraih Chelsea kala melumat Aston Villa, Senin (24/12) dini hari Wib membuat pelatih Rafael Benitez semakin percaya diri. Pelatih baru Chelsea tersebut kini menebar ancaman bagi duo klub asal kota Manchester yang menghuni posisi puncak klasemen untuk berhati-hati.
‘’Sebelumnya mereka tahu Chelsea berada di puncak, dan tetap (ada di puncak). Mereka akan terancam dan harus membuat perencanan laga (melawan Chelsea). Mungkin mereka akan lebih berhati-hati bermain melawan kami,’’ ujar Benitez usai laga seperti dikutip Tribalfootball.
Seperti diketahui dalam laga match day terakhir sebelum perayaan Natal, Chelsea mencetak rekor gol kemenangan terbanyak dalam sejajarah Liga Inggris. Delapan gol tanpa balas. Bahkan Chelsea nyaris saja unggul 9-0 andai saja penalti yang dieksekusi Paizon tidak dapat ditepis kiper Villa.
Dengan kemenangan ini kini Chelsea naik kembali ke posisi tiga setelah sebelumnya disalip Arsenal. Dengan kemenangan ini juga Chelsea berhasil mempertipis jarak dengan Machester United yang berada di puncak klasemen. Pasalya beberapa jam sebelumnya MU harus puas berbagi angka satu sama usai ditahan imbang 1-1 oleh Swansea City. MU mengoleksi 43 poin disusul City dengan 39 poin dan Chelsea 32.(zul/jpnn)
LONDON — Kemenangan besar 8-0 yang diraih Chelsea kala melumat Aston Villa, Senin (24/12) dini hari Wib membuat pelatih Rafael Benitez semakin
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- PSSI Akan Ikut Bidding Jadi Tuan Rumah Putaran Keempat Piala Dunia 2026
- Membanggakan, Petarung BFC Dede Dina Rebut Sabuk One Pride Women Strawweight
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Lewandowski akan Mulai dari Bangku Cadangan
- 2 Kehilangan Persebaya Surabaya saat Imbang Kontra Persik Kediri
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Flick Tuntut Pemainnya Kurangi Kesalahan
- Bupati Sumedang Open 2025 untuk Regenerasi Atlet Berprestasi