Tepis Isu Lengserkan Edy Rahmayadi, Ketum KPSN Ingin Kembalikan Khitah PSSI

Tepis Isu Lengserkan Edy Rahmayadi, Ketum KPSN Ingin Kembalikan Khitah PSSI
Edy Rahmayadi. Foto: Prayugo Utomo/JawaPos.com

Selain itu, KPSN juga didirikan untuk memberantas praktik match fixing alias pengaturan skor di Liga Indonesia.

Suhendra menambahkan, KPSN ingin mengembalikan PSSI ke khitah awal. Yakni sebagai alat perjuangan dan pemersatu bangsa.

Selain itu, sambung Suhendra, PSSI harus menjadi sarana menyejajarkan diri dengan bangsa-bangsa lain yang lebih maju melalui prestasi sepak bola nasional.

Menurut Suhendra, ketika ada yang menjadi korban dalam perjuangan mengembalikan kejayaan PSSI, itu merupakan sebuah konsekuensi.

“Revolusi kadang-kadang memang menelan anak kandungnya sendiri,” ujar Suhendra. (jos/jpnn)


Ketua Komite Perubahan Sepak Bola Nasional (KPSN) Suhendra Hadikuntono menepis kabar yang menyebut organisasinya didirikan untuk melengserkan Edy Rahmayadi dari kursi ketua umum PSSI.


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News